Salah satu kunci dari penggunaan strategi SEO adalah membuat halaman website muncul sebagai hasil pencarian teratas dengan menggunakan optimasi keyword secara efektif dalam konten Anda. Riset keyword merupakan aspek terpenting dalam menggunakan strategi SEO yang solid. Menemukan keyword yang tepat dan menempatkannya dengan tepat di seluruh konten, merupakan bagian dari optimasi keyword. Optimasi keyword dapat membantu Anda meningkatkan nilai SEO pada website Anda. Dalam artikel ini, kami akan memberikan informasi sederhana bagaimana memahami optimasi keyword yang dapat membantu strategi SEO Anda.
Mengapa Optimasi Keyword Penting dalam SEO?
Ketika seseorang ingin mencari sesuatu di internet, mereka akan mengetikkan beberapa kata pada kotak pencarian di browser dan ketika menekan enter, seketika berbagai konten yang terkait dengan keyword akan muncul di halaman hasil pencarian. Kemudian mungkin Anda bertanya, bagaimana caranya ketika pengguna memasukkan keyword di mesin pencari, konten Anda lah yang muncul pertama kali di halaman hasil pencarian?
Proses mesin pencari menentukan hasil mana yang akan muncul di halaman pertama hasil pencarian, tergantung dari keyword yang digunakan dalam konten. Apakah keyword tersebut relevan dengan apa yang dicari pengguna atau tidak.
Mesin pencari mencari halaman web atau konten yang terkait dengan keyword yang pengguna cari. Sebagai aturan umum, jika Anda memiliki keyword yang relevan di konten website Anda, maka website Anda memiliki peluang untuk muncul di halaman pertama hasil pencarian. Oleh karena itu, optimasi keyword yang tepat merupakan faktor penting dalam SEO Anda.
Memilih keyword terbaik juga dapat membantu Anda menargetkan jenis audiens dengan tepat sasaran. Sehingga, antara kueri yang pengguna masukkan dengan keyword yang Anda buat dalam konten, akan sesuai dan menjadi relevan untuk audiens. Kemungkinan pengguna menemukan halaman Anda juga semakin besar dan pencarian organik akan tercipta dalam website Anda. Sehingga, bukan hanya menambah nilai SEO, optimasi keyword juga dapat meningkatkan rasio konversi dan rasio klik tayang pada website Anda (CTR).
6 Tips Optimasi Keyword
Jika anda menggunakan jasa digital marketing, pada umumnya optimasi keyword akan selalu dijalankan dengan optimal. Tentu saja saat membangun digital marketing yang baik, optimasi kata kunci atau keyword adalah salah satu bagian di dalamnya. Optimasi keyword yang tepat dapat meningkatkan nilai SEO, peluang konten Anda masuk dalam halaman teratas dalam hasil pencarian, menghasilkan traffic, prospek, serta meningkatkan pengalaman pengguna yang menyenangkan. Untuk membantu Anda melakukan perencanaan keyword, simak 6 tips optimasi keyword berikut:
1. Melakukan Audit SEO On Page
Melakukan audit terhadap strategi SEO Anda di halaman konten, seperti tag judul, meta deskripsi, tag header (judul dan subjudul yang diformat dengan benar seperti H1, H2, H3, dll), struktur URL, internal dan eksternal link, penggunaan gambar yang disertai dengan alt text yang sesuai, dan isi konten yang relevan dengan keyword yang telah ditentukan. Setelah Anda melakukan audit SEO On Page ini, Anda dapat mulai membidik keyword secara lebih spesifik, lebih relevan dan lebih tepat sasaran untuk pengguna.
2. Melakukan Riset Keyword
Riset keyword dapat dilakukan dengan mencobanya langsung melalui browser di mesin pencari dan dapat juga menggunakan bantuan alat SEO yang banyak tersedia saat ini. Pentingnya riset keyword akan membuat Anda memaksimalkan penggunaan keyword dalam website. Riset keyword ini dapat membantu Anda untuk mempertimbangkan, keyword apa yang lebih sesuai untuk digunakan di website Anda. Untuk langkah awal, Anda mungkin dapat mencobanya dari mendaftar beberapa keyword yang berhubungan dengan website maupun niche bisnis yang Anda jalankan. Kemudian secara sistematis dimasukan ke dalam kotak pencarian di mesin pencari untuk melihat apakah keyword Anda relevan dengan isi konten dan dengan apa yang dicari oleh audiens. Anda dapat memilih keyword yang memiliki angka pencarian tertinggi, tingkat konversi terbaik, serta kueri yang sesuai dengan audiens.
3. Memetakan Keyword
Pemetaan keyword merupakan strategi yang harus dilakukan pemilik website berbasis SEO. Karena ketika Anda memiliki daftar keyword yang ter-strategi dengan baik, maka Anda dapat mencegah spamming keyword. Selain itu, pemetaan keyword juga dapat menganalisis setiap halaman yang harus dituju oleh setiap keyword yang ditempatkan pada suatu halaman tertentu dalam website.
4. Memodifikasi Keyword dalam Konten
Setelah Anda menggunakan keyword tertentu dalam konten, bukan berarti tugas Anda terhadap keyword sudah selesai sampai disitu saja. Modifikasi keyword juga perlu dilakukan setiap saat ketika analisis query dan keyword berubah. Misalnya, pada awalnya Anda menggunakan keyword “pasang iklan facebook mudah”, namun setelah konten tersebut tayang dalam jangka waktu tertentu, munculah query pengguna “pasang iklan facebook gratis”. Dalam kasus ini, modifikasi keyword penting untuk dilakukan, agar keyword Anda dengan query pengguna menjadi selaras dan relevan satu sama lain.
Modifikasi keyword ini dapat berupa perbaikan keyword secara langsung pada konten terkait. Namun, jika query yang masuk tidak sesuai dengan isi konten, maka Anda dapat membuat konten baru dengan referensi query baru yang masuk di website Anda.
5. Hindari Keyword Stuffing
Keyword stuffing atau keyword berlebih adalah praktik penggunaan keyword secara berlebihan dalam konten. Memang benar, lebih banyak keyword dapat menghasilkan peringkat pencarian yang lebih tinggi. Namun jika keyword yang digunakan berlebihan dan kualitas kontennya juga buruk, maka akan memberikan dampak buruk pada website Anda. Mesin pencari memperhatikan penggunaan keyword dalam algoritmanya. Sehingga tidak sembarang website akan mendapat peringkat hanya karena memiliki keyword dalam jumlah banyak. Jadi antara penggunaan keyword dan kualitas konten harus diperhatikan, agar dapat meningkatkan nilai SEO Anda.
6. Sesuaikan Keyword dengan Target Audiens
Poin ini adalah tips optimasi keyword yang paling penting. Target audiens Anda merupakan hal utama dalam menentukan keyword. Keyword yang relevan dengan keinginan audiens akan memberikan peringkat teratas dalam hasil pencarian. Audiens akan mudah menemukan halaman web Anda ketika keyword yang Anda punya sama dengan kueri audiens.
Apa yang terjadi jika keyword Anda dibuat suka-suka tanpa melihat target audiens Anda? Maka audiens Anda akan menghindari konten Anda karena tidak relevan dengan apa yang mereka cari dan halaman Anda tidak akan pernah muncul di hasil pencarian. Inilah pentingnya membuat keyword tertarget yang dapat menuntun audiens Anda mengarah ke halaman website Anda.
Baca juga: 8 Kesalahan SEO yang Harus Dihindari Website Bisnis
Jadi Sudahkan Anda Melakukan Optimasi Keyword Pada SEO Anda?
Sama seperti bidang lainnya, SEO pun dapat menjadi mudah dan kadang kala dapat menjadi rumit. Perlu beberapa pemahaman dan praktek langsung agar dapat memahami SEO dengan baik. Memanfaatkan beberapa plugin maupun alat SEO, dapat mempermudah Anda melakukan optimasi keyword dengan tepat. Pada penerapannya juga harus memahami cara agar website SEO friendly. Dengan menggunakan tips optimasi keyword di atas pun, Anda dapat mengoptimalkan strategi keyword di website Anda. Gunakan keyword dengan efektif dan buat konten berkualitas baik. Sehingga Anda dapat menjangkau target audiens dan meningkatkan traffic pada website Anda.