Penggunaan website di kalangan masyarakat semakin bertumbuh, adanya tuntutan penggunaan teknologi di dalamnya menjadi salah satu faktor penyebab utama.
Bisnis merupakan salah satu sektor yang dituntut untuk menerapkan teknologi seperti website. Akan tetapi, pembuatan website toko online untuk bisnis tidaklah sesederhana itu. Ada tahap pembuatan website toko online yang perlu diperhatikan.
Pada pembahasan artikel kali ini, Anda akan mengetahui jawaban dari bagaimana tahapan-tahapan yang perlu ditempuh dalam pembuatan website toko online.
Tujuan Pembuatan Website Toko Online
Sebelum mengetahui tahap pembuatan website, sudah semestinya Anda mengetahui tujuan pembuatan website sendiri.
Secara sederhana, tujuan dari pembuatan website toko online adalah memberi ruang kosong terhadap pemilik bisnis untuk menyampaikan berbagai macam informasi dan menunjukkan produk-produk yang dipasarkan kepada audience.
Dapat dikatakan, tujuan pembuatan website ini yaitu menjembatani komunikasi antara penjual dengan pembeli. Selain itu, tujuan pembuatan web toko online adalah mempermudah kegiatan transaksi.
Apakah ada tujuan lain dari pembuatan website toko online? Tujuan lainnya adalah menjadi wadah untuk mengenali berbagai macam kebutuhan di pasar. Anda dapat menambahkan fitur-fitur komentar ataupun chat live. Dari beberapa fitur yang telah disebutkan menjadi wadah untuk menerima saran ataupun kritik.
6 Tahap Pembuatan Website Toko Online
Setelah tahu mengenai gambaran umum tujuan pembuatan web toko online, sudah semestinya Anda mengetahui tahap pembuatan website toko online. Berikut ini penjelasan lengkapnya:
Tahap 1: Persiapan
Sebelum mengeksekusi pembuatan website toko online, Anda perlu persiapan matang. Anda tetapkan tujuan pembuatan website toko online, pertanyakan perihal apa web toko online digunakan untuk kebutuhan jasa, produk, atau menyajikan informasi produk.
Ketika Anda berhasil menentukan tujuan pembuatan web toko online, Anda bisa menentukan berbagai macam sasaran di web toko online. Sasaran sama dengan respon.
Jangan lupa untuk mempersiapkan teknis dalam pengelolaan website toko online. Selain itu, jangan lupa untuk memperhatikan persiapan konten, baik berupa tulisan, foto, ataupun video.
Tahap 2: Perencanaan
Setiap membuat sesuatu tentu ada perencanaan, salah satunya perencanaan pembuatan web toko online. Saat merencanakan, Anda perlu mengumpulkan data dan menganalisisnya.
Anda harus menambahkan beberapa kebutuhan ke dalam situs. Dengan menambahkan beberapa kebutuhan, website toko online Anda akan jauh lebih profesional.
Perancangan yang berhasil Anda buat, ada baiknya ditaruh di dalam draft.
Tahap 3: Desain
Selanjutnya, Anda masuk ke tahap pembuatan website toko online (membuat desain). Anda bisa merencanakan pembuatan desain landing page, homepage, dan sebagainya.
Jika ingin website toko online Anda dilirik, gunakan image-image unik. Dengan begini, website toko online Anda jauh lebih berbeda dengan website pesain lainnya.
Ketika masuk ke dalam tahap desain, Anda bisa mempertimbangkan beberapa kombinasi diantaranya yaitu warna, layout, typografi, konten, dan isi-isi di dalam website.
Dengan beberapa kombinasi yang telah disebutkan sebelumnya, para-audience jauh lebih tertarik untuk berkunjung ke tempat Anda.
Tahap 4: Pengembangan
Tahap selanjutnya Anda harus memikirkan tentang pengembangan. Pada pengembangan website toko online, Anda mulai memperhatikan yang namanya CMS (Content Management System).
Kalau membahas pengembangan, Anda tidak akan jauh-jauh dari yang namanya kerangka, fungsi, maupun bahasa pemograman. Jika Anda bingung dengan hal tersebut, ada baiknya menggunakan jasa pembuatan website toko online.
Selain itu, ketika melakukan pengembangan website toko online jangan lupa untuk melindungi sistem-sistem keamanan, seperti halnya password, email, maupun informasi rekening. Takutnya digunakan oleh oknum-oknum yang tidak bertanggungjawab.
Tahap 5: Peluncuran
Tahapan selanjutnya dalam pembuatan website toko online adalah peluncuran. Hal ini cukup wajar sekali apabila Anda lakukan.
Namun, saat peluncuran sendiri ada beberapa tahapan yang perlu Anda lakukan. Apakah sudah mengetahui hal tersebut? Jadi, dalam tahapan peluncuran sendiri terdiri dari uji coba, pengiriman, dan latihan peluncuran.
Kalau dapat dikatakan tahap pembuatan website toko online ini merupakan bagian dari proses pelatihan pengelolaan dasar-dasar di dalam website.
Tahap 6: Pemeliharaan
Tahap paling akhir yang Anda ketahui adalah pemeliharaan (maintenance). Hal seperti ini sangat penting dan tidak bisa dilewatkan sedikitpun.
Pada tahapan pemeliharaan, Anda harus memperhatikan yang namanya kesegaran suatu website. Kesegaran tidak hanya tertuju pada suatu sistem, melainkan juga pada isi maupun konten yang tersedia di dalamnya.
Perbaikan di dalam website toko online Anda harus dilakukan secara konstan.
Itulah beberapa tahap pembuatan website toko online yang perlu Anda penuhi. Apabila Anda tidak memiliki kemampuan ataupun tenaga dalam membuat website toko online, konsultasikanlah bersama Digital Marketing Agency.
Apabila Anda belum yakin dengan tujuan pembuatan website toko online yang begitu penting, Anda bisa melihat alasan pembuatan website toko online sebagai penguat keyakinan dalam membentuk web toko online. Apabila Anda sudah yakin, dapat menghubungi jasa pembuatan website toko online di sini.